Kamis, 05 Desember 2019

Siap Ujian

Ujian merupakan kejadian yang mungkin dikhawatirkan.
Khawatir gagal, gak lolos, atau nilai kurang bagus.
Hilangkanlah kekhawatiran itu dengan mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya.
Berapapun waktu yang tersisa untuk ujian, janganlah menjadi penghalang untuk mempersiapkan diri.

Langkah pertama adalah ketahuilah kapan waktu ujiannya, lokasinya dan apa yang akan diujikan.

Langkah kedua adalah menghitung siswa waktu untuk mempersiapkan diri. Bagilah siswa waktu tersebut untuk melakukan kegiatan : berdoa, meningkatkan rasa percaya diri bahwa kita akan mengerjakan yang terbaik, melihat materi-materi yang kita miliki dan melengkapinya sambil menghafalkannya, dan merencanakan latihan soal mandiri dalam beberapa kali latihan.

Langkah ketiga adalah mempersiapkan peralatan dan bahan untuk ujian 2 hari sebelum hari ujian.

Langkah keempat adalah mempersiapkan fisik agar sehat dan segar pada hari pelaksanaan ujian.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar